Konnichiwa Minna-san, Tentunya kalian pasti sudah
mengenal ramen kan? Ya benar, tidak bisa
dipungkiri bahwa Mie yang satu ini adalah salah satu kuliner yang sangat populer
di Jepang, kalian pun mungkin saja sudah pernah mencicipi kuliner yang satu ini
atau yang belum pernah mencicipi nikmatnya makan ramen sekurang kurangnya sudah
pernah ngeliat naruto makan ramen kan ya? Intinya dijamin lebih enak dari mi instan
deh!! Jadi buat kalian yang belum pernah makan ramen, mau tau ramen itu seperti
apa, atau yang uda bosen makan ramen di tempat biasa, mau ngeliat gimana sih
asal usul ramen dan mau mencicipi semua jenis ramen yang ada di Jepang. Ayo
ikut kita jalan jalan dulu ke musium ramen shin-yokohama. Minna-san Ikimashou!!
:D
Musium ramen shin-yokohama dapat dijangkau hanya dalam waktu
15 menit dari tokyo menggunakan shinkansen dan ketika kalian sampai di stasiun
Shin-Yokohama kalian hanya perlu berjalan 5 menit untuk sampai di Musium ramen
ini.
Musium ramen shin-yokohama terbagi menjadi 3 bagian yang
bertingkat ke bawah, pada lantai pertama atau ground floor ini kalian bisa
melihat lihat dan mendapat banyak info segala hal tentang ramen. Ini adalah lantai tempat dipamerkannya semua hal
tentang ramen mulai dari jenis jenis ramen, sejarah ramen di Jepang, sampai
mangkok ramen dari masa ke masa pun juga di pamerkan.
Beberapa benda benda unik yang dipamerkan, tentu saja semua tentang ramen:
"A cup of Ramen Anatomy"
Bosan melihat lihat pameran ramen, perut kalian sudah mulai
lapar dan kalian mulai merasa berhalusinasi karena mencium aroma ramen yang
sangat lezat dari lantai bawah musium ini. Tenangkan diri kalian, kalian tidak berhalusinasi kok,
aroma itu memang berasal dari ramen sungguhan!! Ayo kita langsung saja ke bagian
terbaik dari musium ramen ini.
Yaap!! Disinilah kita, Jepang pada era sekitar 60 tahun yang lalu. Miniatur
“Ramen town” pada lantai ini didesain khusus untuk pengunjung agar bisa
merasakan suasana tradisional Jepang dan mendapat pengalaman yang sangat unik,
menyantap ramen di era yang berbeda. Itadakimasu!! :)
Ada 9 toko ramen di lantai ini dan masing masing toko
memiliki menu ramen andalan dari berbagai daerah di Jepang. Toko toko yang ada
di “ramen town” ini merupakan toko ramen terbaik dari berbagai kota di Jepang,
jadi jangan khawatir dengan rasa ramen nya. Untuk kalian yang ingin mencicipi
setiap jenis ramen yang berbeda di berbagai toko tapi takut perut kalian
kekenyangan, setiap toko menyediakan porsi sampel ramen atau ramen dengan porsi
kecil jadi kalian bisa berkeliling mencicipi cita rasa ramen yang berbeda tanpa
khawatir perut kalian akan penuh dan kekenyangan, Satu satunya hal yang perlu
di khawatirkan adalah kesiapan isi dompet kalian :D
Sudah puas berkeliling mencicipi ramen dan menikmati uniknya suasana “ramen town” yang sangat tradisional. Kalian bisa naik ke lantai B1,
lantai tengah sebelum ground floor yang tepat berada di atas “ramen town”. Di lantai ini
Kalian bisa berbelanja di “Dagashi”, kalian dapat membeli berbagai macam permen
khas Jepang dan beberapa mainan tradisional Jepang dan juga jangan lupa untuk
membeli beberapa souvenir sebagai oleh oleh yang terdapat di ground floor
sebelum kalian pulang dari musium ini. :)
Jadi bagaimana perasaan kalian setelah mengintip sekilas
kedalam musium ramen ini? Ingin segera berencana untuk mengunjunginya? Mau mencoba
mencicipi setiap jenis ramen di “Ramen town”? sudah pernah berkunjung kesini sebelumnya? Ayo
share pendapat dan pengalaman kalian di kolom komentar ya. Arigatou Gozaimasu
Minna-san :)
Author:
|
Hamyo |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar