Baca Manga Sepuasnya di Kyoto International Manga Museum - Okonomikatsu

Post Top Ad

Selasa, 18 Juni 2013

Baca Manga Sepuasnya di Kyoto International Manga Museum



Minna-san siapa disini yang suka baca manga? Kayanya rata rata pada suka baca manga, nah gimana rasanya kalo minna-san ada di tempat yang semuanya berisi manga, rasanya kaya ada surga di bumi kali ya, kebetulan kali ini kita akan bahas tempat itu, kalo gitu langsung aja ya.


Kyoto International Manga Museum (京都国際マンガミュージアム Kyōto Kokusai Manga Myūjiamu) terletak di  Nakagyo-ku, Kyoto, Japan. Museum ini sifatnya umum dan ditujukan sebagai pusat penelitian dan deskripsi perjalanan manga.

Museum ini mulai beroprasi pada tahun 2006 yang merupakan kerjasama antara pemerintah kyoto dan Universitas Seika Kyoto. Museum ini mulai beroprasi pada tahun 2006. Museum ini menempati bekas Sekolah Dasar Kyoto Tatsuike yang dibangun ulang. 

Pengelola musium ini adalah beberapa perwakilan Universitas dan Pemerintah. Selain memiliki koleksi manga museum ini juga menyimpan majalah dari zaman Meiji, terdapat sekitar 300.000 material dan 50.000 volume manga sehingga disebut sebagai museum manga dengan koleksi terlengkap.

Museum ini memiliki 3 lantai yang dimana setiap lantainya memiliki fungsi tersendiri.  Selain itu disetiap lantainya terdapat berbagai macam manga yang disusun secara aktraktif dengan penjelasan yang mudah dimengerti.


Pengunjung akan masuk melalui lantai 1 (ya ga mungkin juga masuk dari lantai 3 ) pada lantai ini minna-san bisa menikmati Manga Expo, Perpustakaan Anak, Studi Manga, dan pameran lainnya. Nah selain itu seluruh areal dari Museum ini di lengkapi oleh ruang baca, jadi minna-san bebas mau baca dimana aja, selain itu semua buku disini bebas untuk minna-san baca tetapi  tetep aja ga boleh minna-san bawa pulang.

Nah museum ini buka setiap hari kecuali hari Rabu (Jika hari Rabu libur nasional maka Kamisnya tutup) dan Akhir  tahun sampai libur tahun baru selesai. Museum ini buka sejak pukuk 10 pagi sampai pukul 6 sore tapi pengunjung diizinkan berada di museum ini sampai pukul 5.30 sore.  Untuk biaya masuknya untuk dewasa 800 Yen, murid SMA dan SMP 300 yen, 100 yen untuk murid SD dan yang lebih kecil. Nah tiket itu berlaku untuk 1 hari penuh jadi minasan bebas untuk keluar masuk museum itu selama 1 hari, keren yah.

Gimana museumnya minna-san keren yah? Tertarik ga buat kesana, kalo saya sih tertarik tapi kalo disana mau baca apaan, baca judulnya aja belum tentu bisa =3=’ . Oke sekian postingan kita malem ini Jaa ne ‘w’)/”

Site Reference:
Author:
Faisal 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here